Kamis malam jum’at 03 September 2021 , jam 20:30 WIBB kami
bertiga start perjalanan pulang kampung, edisi ziarah ke makam Bapak/Ibu &
leluhur keluarga, silaturrahim ke sanak sodara dan utamanya menengok kakak
tertua yg lagi sakit di Jember.
Rute yang saya gunakan, jl. Kol. Masturi – Cisarua – Lembang
– Subang – masuk pintu Tol Subang. Mengambil jalur memotong, tidak langsung Tol
Cipularang menghindri membengkaknya bayar e-tol. Masuk Pintu Tol Subang dan
nanti akan keluar di pintu Tol Karanganyar. Dengan panjang perjalanan tol sekitar 423,6km di tempuh dalam 4 – 5
jam. Bayar tol Rp. 420.000,-. Istirahat sekitar 1 jam di rest area Boyolali.
Sampai di rumah, Ngunut – Jumantono sekitar jam 04:00 pagi.
Malem jam 20:00 kami start lagi untuk perjalanan ke Jember,
dengan jumlah penumpang ber-5 ada tambahan kakak dengan isterinya. Rute yang
diambil, pintu tol Karanganyar dan akan keluar di pintu tol Grati/Leces
Probolinggo. Di jalur tol Surabaya yang perlu diperhatikan yaitu arah tol
gempol via Wonokromo, jangan sampai masuk arah tol Juanda. Panjang jalan tol
sekitar 313 km jarak tempuh sekitar 3 – 4 jam, biaya tol sekitar Rp. 360.000,-.
Istirahat sebentar di rest area, dan istirahat lagi sekitar 1 jam di Wanareja
Lumajang. Alhamdulillah Subuh sudah sampai rumah kakak yang di Kedawung Gebang
– Jember.
Setelah istirahat di rumah Ngunut , pukul 14:30an start lagi
pulang ke Cimahi-Bandung. Ishoma magrib dan isya di rest Area sekitar Pemalang.
Alhamdulillah jam 23an sudah sampai rumah di Cipageran – Cimahi.
Perjalanan Panjang yang cukup melelahkan, tetapi karena
dilandasi kangen silaturrahiim tidak terasa capek nya. Puji syukur perjalanan
ini di beri kelancaran dan keselamatan
oleh Tuhan yang Maha Kuasa. Ada bonus yang tidak kalah menggembirakan yaitu
mobil penuh dengan oleh-2 pemberian sodara.
AsTo, Cimahi 09-09-2021
Tidak ada komentar:
Posting Komentar